5 Tips Menjaga Rumah Tetap Bersih dan Tahan Noda

Share :

Menjaga rumah tetap bersih dapat menjadi tugas yang menantang, terlebih jika Anda memiliki anak berusia dini atau hewan peliharaan. Namun, dengan memilih material tahan noda yang tepat, Anda dapat menjaga rumah tetap bersih dan menjaga kebersihan lebih lama. Maka dari itu, terdapat 5 tips yang wajib Anda ketahui untuk menjaga rumah tetap bersih dan tahan noda. Mulai dari pemilihan material lantai, dinding, hingga furnitur dengan tepat, Anda dapat menjaga rumah tetap bersih dan elegan. 

Lantas, bagaimana cara menjaga rumah tetap bersih dengan perawatan yang mudah? Berikut 5 tips menjaga rumah tetap bersih yang dapat Anda lakukan.

1. Pilih Lantai dengan Permukaan Tahan Noda

Tips menjaga rumah tetap bersih pertama dapat dimulai dengan pemilihan material lantai. Lantai adalah salah satu bagian rumah Anda yang paling rentan terhadap kotoran dan noda. Memilih lantai dengan permukaan tahan noda seperti QUADRA dapat memudahkan Anda dalam membersihkan tumpahan dan kotoran sehari-hari. Material ini tidak hanya tahan lama tetapi juga mudah dibersihkan hanya dengan lap basah. Keunggulan QUADRA sebagai lantai adalah material yang tahan noda dan minim pori. Hal ini membuat kotoran sulit menempel dan ideal untuk area dengan lalu lintas tinggi seperti ruang tamu atau lorong. 

Selain itu, QUADRA dapat memberikan perlindungan ekstra terhadap noda dan kotoran. Hal ini mengingat cairan tidak mudah meresap dan noda dapat dibersihkan dengan mudah menggunakan lap basah. Maka, Anda dapat membuat ruang tamu atau area foyer tampak lebih bersih. Dengan pilihan motif yang elegan, Anda dapat memadukan QUADRA Orion Grey bersama dengan QUADRA Calacatta Lincoln untuk tampilan foyer yang klasik. Dengan lantai QUADRA, menjaga rumah tetap bersih tentun akan terasa lebih mudah.

 

2. Pilih Pelapis Dinding yang Tahan Noda

Selain memilih material lantai yang tepat, Anda juga perlu memilih material untuk dinding Anda dengan tepat. Selain penggunaan cat, wallpaper, atau panel dinding, Anda juga dapat mempertimbangkan QUADRA untuk meningkatkan tampilan dinding rumah Anda. QUADRA memiliki keunggulan dalam menjaga kebersihan dan memudahkan perawatan dinding rumah Anda. Dengan permukaan yang minim pori, kotoran dan noda tidak mudah menempel. Ini membuatnya sangat cocok untuk ruang-ruang seperti dapur atau ruang bermain anak yang rentan terkena tumpahan makanan atau minuman. 

Selain itu, kemampuan QUADRA yang tahan terhadap kelembaban membuatnya lebih tahan lama dan minim kerusakan akibat kelembaban. Tidak hanya itu, QUADRA juga menawarkan ketahanan yang serupa terhadap air dan kotoran. Penggunaan QUADRA juga memberikan keleluasaan dalam desain, karena dapat dipasang secara bookmatch atau endmatch sesuai kebutuhan. Anda dapat menggunakan QUADRA Peltro Marmo Matte sebagai kitchen backsplash yang menakjubkan. Penggunaan QUADRA sebagai dinding dapat menjaga rumah tetap bersih dengan perawatan yang mudah.

3. Manfaatkan Furnitur Berbahan Kulit Sintetis

Tips menjaga rumah tetap bersih selanjutnya adalah menggunakan furnitur berbahan kulit sintetis. Material sintetis bersifat tahan kotor dan tidak menyerap cairan, sehingga tumpahan minuman atau makanan atau debu dapat dibersihkan dengan mudah hanya dengan menggunakan kain basah. Selain itu, kulit sintetis juga tahan terhadap goresan dan tidak mudah rusak, menjadikannya pilihan yang ideal untuk furnitur di ruang tamu atau ruang keluarga yang sering digunakan. 

Dengan furnitur berbahan kulit sintetis, Anda dapat menjaga estetika ruang tetap terjaga sambil memudahkan perawatan sehari-hari, sehingga rumah Anda selalu terlihat rapi dan terawat. Untuk memadukan keindahan ruangan dengan furnitur kulit sintesis, Anda dapat menggunakan QUADRA Sawah Ubud secara bookmatch tampilan yang dramatis. 

4. Pilih Tirai dan Gorden yang Tahan Debu

Tirai dan gorden sering menjadi tempat berkumpulnya debu dan penyebab alergi di rumah Anda. Oleh karena itu, memilih tirai dan gorden dengan bahan tahan debu seperti polyester atau microfiber dapat membantu mengurangi penumpukan debu dan membuatnya lebih mudah untuk dibersihkan. Bahan-bahan tersebut memiliki sifat tahan debu yang membantu menjaga kebersihan ruangan Anda. 

Selain itu, perawatan rutin dengan menggunakan vacuum cleaner juga dapat membantu menjaga kebersihan tirai dan gorden Anda secara efektif. Untuk menyeimbangkan tampilan tirai yang minimalis, Anda dapat memanfaatkan QUADRA Mistico Nero dan QUADRA Karang Menjangan sebagai dinding dan lantai. Penggunaan material dan motif yang seimbang akan membuat rumah tetap bersih dan elegan secara bersamaan. 

5. Gunakan Meja dengan Material Tahan Noda Meja

Tips menjaga rumah tetap bersih yang tidak boleh Anda lewatkan adalah pemilihan material meja makan atau meja dapur. Meja dapur dan meja makan di rumah Anda sering kali terkena tumpahan makanan dan minuman. Terdapat beberapa pilihan yang dapat Anda gunakan, yakni solid surface, stainless steel granite, marmer, dan QUADRA. Namun, Anda perlu mengetahui kelebihan dan kekurangan dari masing-masing material. Untuk menjaga rumah tetap bersih dan tahan noda, Anda dapat menggunakan QUADRA yang menawarkan kualitas terbaik. 

Tidak hanya mudah dibersihkan, QUADRA juga tahan terhadap noda dan goresan. sehingga meja Anda selalu terlihat baru dan rapi. Tidak hanya itu, QUADRA juga memberikan sentuhan elegan dan tahan terhadap noda jika dilap dengan cepat setelah terjadi tumpahan. Untuk tampilan klasik ala marmer putih yang bersih dan modern, Anda dapat menggunakan QUADRA Statuario Classico. Dengan menggunakan bahan tahan kotor yang berkualitas untuk meja, Anda dapat menjaga rumah tetap bersih dan tahan noda. 

Dengan mengikuti tips tersebut, Anda dapat menjaga rumah Anda tetap bersih dan bebas dari noda lebih lama. Pemilihan material tahan kotor yang tepat tidak hanya memudahkan perawatan, tetapi juga membantu menciptakan lingkungan Rumah  yang lebih sehat dan nyaman. Untuk memilih material rumah dengan berbagai desain elegan, kunjungi QUADRA Gallery atau hubungi QUADRA untuk solusi material yang sesuai dengan kebutuhan rumah Anda.

(SR/IM)

Related Posts