Ketika memilih material pelapis lantai yang sempurna untuk bangunan residensial maupun komersial, tidak ada yang mampu menandingi marmer dalam memberikan sentuhan kemewahan, keindahan, juga keanggunan. Namun setelah diaplikasikan, tampilan marmer bisa berubah jika tidak mendapatkan perawatan khusus dan pemolesan ulang. Kekusaman pada lantai marmer tersebut tentu saja akan memengaruhi tampilan ruang secara keseluruhan.
PENCAHAYAAN
Pernahkah Anda menemukan warna dan tampilan baju yang Anda beli benar-benar berbeda di bawah cahaya Matahari? Ini karena pencahayaan sangat berkaitan dengan bagaimana tekstur dan warna ditampilkan. Pastikan suatu ruang dengan lantai QUADRA Marble berwarna gelap mendapatkan pencahayaan lebih banyak atau dipadukan dengan elemen lain yang berwarna cerah. Untuk lantai dengan warna dominan putih, pencahayaan yang lebih redup dapat digunakan.
KEBERSIHAN
KARPET
Lantai QUADRA Marble memang indah, tetapi banyak orang menyukai tekstur lembut dan kehangatan karpet. Pilih permadani dengan ukuran yang pas untuk area sofa atau area dipan, jangan terlalu lebar. Jangan gunakan keset sebagai pengganti karpet. Gunakan karpet berwarna solid untuk lantai QUADRA Marble dengan variasi warna dan urat yang menonjol. Sebaliknya gunakan karpet dengan pola yang menonjol pada lantai QUADRA Marble yang lebih kalem.